Layanan Kontraktual


DESKRIPSI LAYANAN | Perangkat Lunak Akuisisi Data Multibeam Echosounder   Perangkat Lunak (software) yang dapat digunakan untuk akuisisi data multibeam echosounder. Software akuisisi data batimetri dapat digunakan untuk melakukan perencanaan survei dan pelaksanaan survei…

  • Direktorat Pengelolaan Armada Kapal Riset
  • Puspiptek - Serpong
  • Satuan Layanan: Per Kontrak
  • Waktu Pengerjaan Layanan: 1 Hari Kerja
  • Kuota Pelayanan Per Hari: 1
  • Kapasitas Layanan: Per Kontrak
  • Jumlah Minimal Pengajuan: 1
Marketing Office
Deputi Bidang Infrastruktur Riset dan Inovasi BRIN
layanan_sains@brin.go.id
Ajukan Layanan
Perangkat Lunak Akuisisi Data Multibeam Echosounder
 
Perangkat Lunak (software) yang dapat digunakan untuk akuisisi data multibeam echosounder. Software akuisisi data batimetri dapat digunakan untuk melakukan perencanaan survei dan pelaksanaan survei batimetri. Software ini memiliki kemampuan untuk membuat jalur-jalur survei dan menampilkan peta rencana kerja (background peta) dari format CAD, Geotiff, ESRI dll. Pada saat survei, software yang dimaksud bisa dikonfigurasikan agar terhubung dan mampu merekam data dari alat Multi Beam Echosounder dan sensor pendukung (DGPS, MRU, heading sensor, online Sound Velocity) serta alat Side Scan Sonar (SSS), dan USBL dari berbagai merk dan tipe. Selain itu, juga bisa menampilkan posisi kapal dan hasil batimetri secara realtime. Dengan demikian, dengan software ini surveyor bisa langsung melakukan akuisisi data batimetri dengan mengikuti jalur-jalur survei yang telah direncanakan dan dapat melakukan Quality Control (QC) hasil survei secara real time. 
 
Merek Perangkat Lunak:
EIVA Navisuite
 
Fungsi :
  • Memiliki fungsi untuk survei akuisisi data navigasi, single beam, multibeam, dan side scan sonar.
  • Memiliki fungsi untuk merekam data range (kedalaman) dan backscatter
  • Memiliki fungsi untuk melakukan post processing data singlebeam echosounder dan multibeam echosounder khusus untuk kalibrasi patch test


Nama Berkas Ukuran Berkas
Berkas SOP Layanan 0.47 MB